Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Berangkat ke Ibu Kota Nusantara Pada 10 Agustus 2024

Pasukan Pengibar Bendera Pusaka Berangkat ke Ibu Kota Nusantara Pada 10 Agustus 2024

MATRANEWS.id Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Akan Berangkat ke Ibu Kota Nusantara pada 10 Agustus 2024

Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP), Yudian Wahyudi, menjelaskan bahwa Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) akan diberangkatkan ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada tanggal 10 Agustus 2024.

Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 pada tanggal 17 Agustus 2024 akan diselenggarakan di IKN dan di Istana Kepresidenan Jakarta, sehingga Paskibraka disiapkan di dua tempat tersebut.

“Calon Paskibraka tingkat pusat akan diberangkatkan ke IKN pada 10 Agustus 2024 melalui Balikpapan,” kata Yudian kepada majalah MATRA dan Eksekutif saat kegiatan Penganugerahan Ikon Pancasila 2024 di Balai Sarbini, DKI Jakarta.

Tahun ini terdapat 20 orang peraih penghargaan dari BPIP, yakni 5 orang penerima anugerah penghargaan sebagai Ikon Prestasi Pancasila dan 15 orang penerima anugerah penghargaan sebagai Insan Pancasila.

5 Penerima Anugerah Penghargaan Sebagai Ikon Prestasi Pancasila dan 15 Penerima Anugerah Insan Pancasila.

Ia menjelaskan bahwa rekrutmen dan seleksi calon Paskibraka telah memasuki tahap verifikasi tingkat pusat. Pemusatan dan pendidikan pelatihan calon Paskibraka tingkat pusat telah dimulai di Jakarta pada tanggal 12 Juli 2024.

Pelatihan ini akan melibatkan pelatih dari Komando Garnisun Tetap (Kogartap) 1 Jakarta dan Komando Daerah Militer VI/Mulawarman.

Pengukuhan Paskibraka dijadwalkan berlangsung pada tanggal 15 Agustus 2024 di IKN, meskipun ada kemungkinan perubahan tanggal jika diperlukan.

Baca juga :  Kekerasan Hancurkan Keadaban Pancasila

“Jumlah Paskibraka yang akan dikukuhkan mencapai 76 orang, terdiri dari 38 putra dan 38 putri yang mewakili 38 provinsi,” tambah Yudian.

BPIP juga telah membuat duplikat bendera pusaka sesuai amanat Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 tentang Program Paskibraka.

Duplikat bendera ini akan didistribusikan ke 38 provinsi dan 514 kabupaten/kota untuk dikibarkan dalam peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia ke-79 di seluruh wilayah Indonesia.

Info terakhir, upacara HUT RI 17 Agustus 2024 akan dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo di IKN, didampingi oleh Presiden Terpilih Prabowo Subianto.

Sementara itu, upacara di Istana Kepresidenan Jakarta akan dipimpin oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin, didampingi oleh Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka.

Dibalik Kegiatan Penganugerahan ikon Pancasila 2024, Kepala BPIP Mengungkap Ini – Harian Kami

Tinggalkan Balasan