Trend  

Terapi Spa

Terapi Spa
MATRA,MTR-S5

MATRANEWS.id — Terapi spa diperlukan untuk menunjang kesehatan dan vitalitas dalam diri Anda.

Maksudnya?

Saat melakukan terapi, tubuh dan pikiran Anda dimanjakan dengan aroma tertentu dan sentuhan-sentuhan yang akan membuat Anda rileks dan nyaman.

Keletihan dan kepenatan yang Anda rasakan, karena berbagai macam aktifitas dan kesibukan, akan hilang setelah Anda melakukan terapi ini. Tubuh menjadi lebih ringan dan segar, pikiran juga akan terasa lebih tenang.

Memang, terapi spa banyak dilakukan oleh kaum hawa. Namun, tidak sedikit para pria yang melakukan terapi ini.

Relaksasi dan menghilangkan letih adalah alasan utama kaum pria melakukan terapi ini. Terapi pijat dan terapi uap adalah jenis terapi yang biasanya dipilih oleh para pria.

Terapi tersebut selain dapat menghilangkan letih, akan melancarkan peredaran darah dan melenturkan otot-otot yang kaku, sehingga tubuh akan terasa segar kembali.

Bagi kaum wanita, selain relaksasi untuk ketenangan pikiran, perawatan tubuh dan kecantikan menjadi alasan utama dalam melakukan terapi spa. Ada beberapa jenis terapi yang memang bertujuan untuk perawatan dan kecantikan kulit dan wajah.

Selain itu ada beberapa komunitas yang melakukan terapi spa untuk sebuah gaya hidup. Meski mereka menyadari dan mengetahui akan manfaat dan kegunaan terapi, namun alasan utama bagi merkea melakukan terapi spa adalah “gengsi”.

Mereka meyakini bahwa terapi mewah yang dilakukan oleh kaum tertentu yang memiliki gaya hidup kelas atas.

Baca juga :  Orang Kaya Zaman Now

Ini terjadi karena dalam sejarahnya, terapi spa ini memang hanya dilakukan oleh para raja, ratu, dan kaum borjuis seperti raja dan ratu Mesir, bangsawan-bangsawan Romawi, Raja-raja dan juga bangsawan-bangsawan elit Eropa pada awal abad masehi hingga abad pertengahan.

.

***

Ada beberapa jenis terapi spa yang biasanya terdapat di tempat-tempat yang menawarkan jasa terapi, diantaranya:

Body Exilir yaitu terapi lulur yang berfungsi untuk membersihkan tubuh dari efek racun dengan menggunakan bahan alami tradisional yang berasal dari rumput dan tumbuh-tumbuhan. Lulur tradisional ini termasuk ke dalam jenis terapi ini.

Terapi lulur dengan menggunakan bahan-bahan aromatik yang berasal dari rumput laut, seperti rumput dan tumbuh-tumbuhan laut. Aroma Steam, yaitu terapi air dalam kamar uap untuk melancarkan pernapasan, membakar timbunan lemak, dan juga melancarkan peredaran darah.

Massage, terapi pijat seperti pijat ala Bali, pijat aromatik atau pijat oriental untuk menjaga tensi darah, menghilangkan pusing dan ketegangan otot di sekitar punggung.
Skin scrub yaitu terapi kecantikan kulit dengan menggunakan garam laut dan beras atau kelapa untuk menjaga kehalusan dan kesehatan kulit.

Body Wraps, terapi spa dengan dibalutkan seluruh tubuh untuk melembabkan kulit dan mengendurkan urat syaraf dengan menggunakan bahan unsur laut.

Healing Waters & Bath adalah mandi dengan air dicampur minyak tertentu untuk melenturkan otot-otot yang tegang.

Baca juga :  Dr Anang Iskandar KA BNN 2012-2015 Dalam Peringatan HANI 2024

Facial & Salon Treatments. Terapi ini adalah perawatan kecantikan yang dikonsentrasikan untuk menyegarkan dan membersihkan kulit, wajah, dan juga perawatan rambut, tangan , dan kaki.

— klik www.majalahmatra.com —

baca juga: my edisi – majalah MATRA edisi cetak — klik ini

Tinggalkan Balasan