Rilis  

Panglima TNI: TNI Bukan Dwi Fungsi Lagi Tapi Sekarang Multi Fungsi

Panglima TNI: TNI Bukan Dwi Fungsi Lagi Tapi Sekarang Multi Fungsi

MATRANEWS.id — Panglima TNI, Laksamana TNI Yudo Margono, memberikan arahan kepada seluruh Perwira Tinggi yang telah melaporkan kenaikan pangkat.

Acara tersebut dihadiri oleh para istri dan Pejabat Utama Mabes TNI, dan berlangsung di Aula Gatot Soebroto Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur.

Dalam arahannya, Panglima TNI mengajak prajurit TNI untuk terus membangun TNI dengan penuh keikhlasan.

Beliau menekankan pentingnya mewujudkan generasi penerus yang lebih baik dari mereka.

Laksamana TNI Yudo Margono berpendapat bahwa TNI harus lebih maju daripada saat ini dan mempertahankan tingkat kepercayaan yang tinggi dari masyarakat, karena itulah tugas utama TNI.

Panglima TNI juga menyampaikan pendapatnya mengenai konsep dwi fungsi TNI. Beliau dengan antusias mengungkapkan bahwa TNI bukan lagi hanya dwi fungsi, tetapi sekarang TNI telah menjadi lembaga multi fungsi.

Menurutnya, TNI telah melibatkan diri dalam berbagai peran di luar tugas-tugas pertahanan, seperti tanggap bencana.

Beliau bahkan menyebut TNI sebagai “dukun hujan,” yang siap membantu dalam mengatasi bencana alam seperti banjir dan kekeringan.

Contohnya, saat terjadi banjir di Labuan Bajo, TNI mengirimkan 20 ton bantuan dan bahkan menambah lagi 20 ton saat masih kurang.

Panglima TNI juga menyoroti peran TNI dalam menangani pandemi COVID-19. Beliau menekankan bahwa TNI selalu siap membantu masyarakat dalam situasi seperti ini.

TNI berani berada di garis depan dalam menyelesaikan berbagai masalah, seperti penyelesaian di Natuna dan pengelolaan Wisma Atlet.

Baca juga :  BNI Java Jazz Festival, 27-29 May 2022 JIEXPO Kemayoran Jakarta

Selain itu, TNI juga telah berperan dalam penanganan bencana gempa di Palu dengan memberikan bantuan dan dukungan yang diperlukan.

“Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono menyimpulkan bahwa saat ini TNI bukan lagi dwi fungsi, melainkan multi fungsi,” tegasnya.

Dengan semangat dan komitmen untuk terus membangun TNI, diharapkan bahwa TNI akan terus maju dan menjadi penopang kepercayaan masyarakat dalam berbagai situasi dan kondisi yang dihadapi negara.

“Jadi yen (bila/jika)  ditanya dwi fungsi gak usah takut, jawab saja sekarang TNI ini bukan dwi fungsi tapi multi fungsi,” pungkas Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono.

Panglima TNI: Bukan Dwi Fungsi tapi Multi Fungsi

#tnipatriotnkri

#nkrihargamati

#tnikuatrakyatbermartabat

Tinggalkan Balasan